Bank Indonesia Tahan BI Rate Pada Agustus 2024. Suku Bunga Acuan Tetap Pada Level 6,25 Persen
Otoritas bank sentral Bank Indonesia tahan BI rate pada Juli 2024 pada level 6,25 persen. Simak ulasan berikutnya.
Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia periode 20-21 Agustus 2024 telah menetapkan sejumlah keputusan.
Salah satunya adalah bank sentral memutuskan untuk mempertahankan BI rate atau suku bunga acuan pada tingkat 6,25 persen.
Blog SkorLife akan membahas mengenai suku bunga ini lebih lanjut dengan mengutip dari situs berita online Bisnis.com.
Bank Indonesia mengungkapkan kalau suku bunga deposito perbankan terus menanjak naik dalam dua bulan terakhir.
Likuiditas yang memadai serta efisiensi perbankan dalam pembentukan harga semakin baik yang sejalan dengan kebijakan transparansi SBDK (Suku Bunga Dasar Kredit).
Hal ini memberikan dampak positif kepada suku bunga perbankan yang ternyata masih tetap terjaga.
“Suku bunga deposito satu bulan dan suku bunga kredit pada Juli 2024 tercatat masing-masing sebesar 4,73% dan 9,23%, relatif stabil dibandingkan dengan level bulan sebelumnya,” ujar Gubernur BI Perry Warjiyo.
Otoritas Bank Indonesia Tahan BI Rate Pada Juli 2024
Perry menambahkan kalau likuiditas perbankan memadai sejalan dengan pelaksanaan bauran kebijakan Bank Indonesia.
Hal ini termasuk juga di dalamnya Kebijakan Insentif Likuiditas Makroprudensial (KLM).
Perlu diketahui kalau suku bunga deposito perbankan mengalami kenaikan. Bunga deposito satu bulan tercatat 4,73 persen pada Juli 2024.
Ada kenaikan dari bulan sebelumnya yang hanya 4,63 persen pada Juni 2024. Angka tersebut mengalami kenaikan kalau dibandingkan pada Desember 2023 yang hanya 4,69 persen.
BI rate sudah bertahan pada level 6,25 persen sejak Mei 2024, lantas dipertahankan pada Juni dan Juli.
Sebelumnya, bank sentral memang menaikkan suku bunga acuan pada April 2024 sebesar 25 bps (basis points).
Kalau tidak mau ketinggalan mengenai berita keuangan, bisnis, dan ekonomi, baca artikel-artikel terbaru blog SkorLife.
Cek skor kredit melalui aplikasi SkorLife sebelum mengajukan kredit pembelian mobil baru melalui multifinance.
Gunakan kartu kredit Mayapada Skorcard setiap waktu lantaran kartu ini memberikan banyak kelebihan setelah transaksi.