7 Kelebihan dan Kekurangan Kartu Kredit. Sebelum Menggesek, Kenali Dulu Semuanya
Inilah sejumlah kelebihan dan kekurangan kartu kredit yang harus diketahui oleh para penggunanya. Kenali dulu sebelum memakai.
Kartu kredit sering dianggap menjadi solusi praktis saat kamu ingin berbelanja atau membayar tagihan tanpa mengeluarkan uang tunai.
Akan tetapi, di balik semua kemudahan itu, ada tanggung jawab yang tidak boleh dianggap enteng. Sekali salah langkah, utang bisa menumpuk dan bikin stres berkepanjangan.
Sebaliknya, kalau kamu paham cara pakainya, kartu kredit bisa membantu kamu dalam mencapai tujuan finansial yang lebih baik.
Supaya tidak salah ambil keputusan, penting buat tahu kelebihan dan kekurangan kartu kredit secara menyeluruh. Yuk, bahas satu per satu dengan gaya yang mudah kamu pahami.
Blog Skorlife menyajikan informasi akurat yang dirangkum dari berbagai sumber tepercaya seperti portal berita dan situs perbankan.
Kelebihan Kartu Kredit
1. Bisa Beli Dulu, Bayar Nanti
Salah satu keunggulan utama kartu kredit adalah fleksibilitas dalam pembayaran. Cocok saat kamu menghadapi kebutuhan darurat, seperti perbaikan kendaraan atau membeli obat mendadak.
Akan tetapi, jangan sampai terlena, tagihan tetap harus dibayar sebelum jatuh tempo agar tidak kena bunga. Apalagi, kalau kamu hanya membayar minimum payment.
2. Promo, Cashback, dan Poin Reward
Kartu kredit sering menawarkan promo menarik mulai dari diskon restoran, cashback, hingga point reward. Hal yang tidak bisa didapatkan kalau membayar tunai.
Kalau digunakan dengan cerdas, kelebihan ini bisa sangat menguntungkan. Terutama buat kamu yang sering belanja online atau traveling.
3. Keamanan Saat Bertransaksi
Transaksi dengan kartu kredit lebih aman karena dilengkapi sistem deteksi penipuan dan fitur blokir otomatis saat kartu hilang.
Kalau ada transaksi mencurigakan, bank penerbit kartu biasanya langsung menghubungi kamu. Jadi pemilik kartu tidak perlu khawatir.
4. Membangun Riwayat Kredit
Penggunaan kartu kredit yang baik akan membentuk reputasi keuangan yang positif. Ini penting saat kamu berencana ambil cicilan kendaraan, KPR (Kredit Pemilikan Rumah), atau pinjaman lainnya.
Keuntungan kartu kredit ini seringkali baru terasa saat kamu butuh akses ke pinjaman besar. Bank melihat kamu rutin membayar cicilan sehingga skor kredit pun baik.
Kekurangan Kartu Kredit
1. Biaya Tambahan yang Tersembunyi
Ada banyak biaya di balik kartu kredit, mulai dari iuran tahunan, bunga keterlambatan, hingga biaya tarik tunai. Jumlahnya cukup besar.
Kalau tidak diperhatikan sejak awal, tagihan bisa membengkak tanpa disadari. Pemilik kartu kredit harus mengetahuinya.
2. Pengaruh Terhadap Skor Kredit
Terlambat membayar kartu kredit bisa menurunkan skor kredit. Ini berdampak langsung pada kemungkinan disetujui saat mengajukan pinjaman baru, apalagi kalau ingin mengajukan KPR.
Jadi, penting untuk selalu bayar tepat waktu dan tidak melebihi limit kartu kredit. Biasakan untuk mengecek tagihan setiap bulan.
3. Risiko Gaya Hidup Konsumtif
Kemudahan gesek tanpa tunai kadang bikin kita lupa diri. Banyak orang akhirnya terjebak utang karena terlalu sering menggunakan kartu kredit untuk kebutuhan yang nggak penting banget.
Apalagi, kalau kamu tidak bisa menahan diri ketika ada diskon barang di pusat perbelanjaan atau marketplace. Semua barang ingin dibeli.
Nah, inilah salah satu kelebihan dan kekurangan kartu kredit yang paling sering terjadi di kehidupan nyata. Mungkin kamu sudah mengalaminya.
Perlu Punya Kartu Kredit?
Jawabannya tergantung pada kondisi keuangan dan kedisiplinan kamu. Kalau kamu sudah punya penghasilan tetap dan bisa mengatur pengeluaran, kartu kredit bisa sangat membantu.
Akan tetapi, kalau masih impulsif dan sering belanja tanpa rencana, lebih baik tunda dulu. Kartu kredit bukan musuh, tapi juga bukan mainan.
Pahami baik-baik kelebihan dan kekurangan kartu kredit sebelum kamu memutuskan untuk apply ke bank penerbit.
Blog Skorlife hadir untuk kamu yang ingin memahami dunia keuangan, bisnis, ekonomi, hingga gaya hidup dengan bahasa yang ringan dan mudah dimengerti.
Pengajuan kredit rumah ditolak bank? Jangan panik. Segera cek skor kreditmu dengan praktis lewat aplikasi Skorlife. Caranya mudah banget lho.
Sedang mencari kartu kredit dengan segudang manfaat? Ajukan Mayapada Skorcard dan rasakan kemudahan transaksi yang menguntungkan.
Berencana liburan keliling Sumatra atau Kalimantan? Temukan ide perjalanan terbaik hanya di blog Skorcard, penuh inspirasi untuk menemani setiap langkah wisatamu.