Syarat KUR Maybank pada 2024 dan Cara Mengajukannya dengan Mudah

Ingin mengajukan KUR Maybank untuk menambah modal usaha atau pengembangan bisnis, cari tahu syarat dan cara pengajuannya. 

Bagi kamu yang sedang merintis usaha atau bisnis dalam skala kecil dan ingin menambah modal kerja, ada Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Salah satu bank swasta yang ikut menyalurkan kredit usaha ini adalah Maybank. Beberapa bank swasta lainnya adalah Bank BTPN

Maybank mendukung program pemerintah dalam mengembangkan UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) Indonesia melalui produk pembiayaan modal kerja maupun investasi.

Mengutip laman Maybank.co.id, KUR Maybank pada tahun 2024 menawarkan limit pinjaman mulai dari Rp50 juta hingga Rp500 juta,

Adapun jangka waktu angsuran maksimal 4 tahun untuk pinjaman modal kerja dan maksimal 5 tahun bagi pinjaman untuk investasi, dengan suku bunga 6% per tahun.

KUR apakah butuh jaminan? Bila ingin mencairkan KUR Maybank 2024, debitur harus memiliki jaminan berupa rumah, ruko, kantor, gudang, pabrik, serta jaminan tunai.

Di antara kamu mungkin saja ada yang bertanya-tanya, apakah Maybank bebas BI checking (Bank Indonesia checking)?

Calon debitur yang hendak mendapatkan dana KUR di Maybank dapat mengajukannya tanpa BI checking atau SLIK OJK (Sistem Layanan Informasi Keuangan Otoritas Jasa Keuangan).

Kamu perlu ingat kalau BI checking tidak lagi berlaku dan telah digantikan oleh SLIK OJK sejak 1 Januari 2018. Namun, banyak orang yang lebih mengenal BI checking

Blog SkorLife akan membahas kredit usaha ini lebih lanjut dengan merangkum dari berbagai sumber. Yuk, disimak. 

Syarat dan Ketentuan KUR Maybank 2024

Lantas, apa saja syarat pinjam uang di Maybank?

Berdasarkan keterangan di laman resmi bank yang merupakan bagian dari Malayan Banking Berhad ini, ada sejumlah syarat yang harus dipenuhi oleh nasabah.

1. Syarat Umum

  • Bentuk Badan Usaha berupa Perusahaan atau Perorangan.
  • Memiliki pengalaman usaha selama minimum 2 tahun.
  • Usia minimum 21 tahun dan maksimum 70 tahun saat kredit berakhir.
  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Tidak termasuk dalam Daftar Hitam Nasional (DHN).
  • Kredit digunakan untuk tujuan produktif.

2. Persyaratan Dokumen KUR Maybank untuk Individu

  • Form Aplikasi Permohonan Kredit.
  • KTP Pemohon (termasuk pasangannya bila sudah menikah.
  • Surat Nikah/ Cerai/ Akte Kematian/ Perjanjian Pisah Harta (jika ada).
  • NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak).
  • Surat Izin Usaha.
  • Rekening Bank 6 bulan terakhir. 
  • Dokumen jaminan: Sertifikat HM (Hak Milik)/HGB (Hak Guna Bangunan), PBB (Pajak Bumi dan Bangunan) Tahun Terakhir, Izin mendirikan bangunan (IMB).

3. Syarat Pengajuan untuk Perusahaan

  • Form Aplikasi Permohonan Kredit.
  • KTP Pemohon (termasuk pasangannya bila sudah menikah).
  • NPWP.
  • Surat Izin Usaha.
  • Rekening Bank 6 bulan terakhir.
  • Akta Pendirian Perusahaan beserta perubahannya dan akta terakhir.
  • Surat Keputusan Menteri Kehakiman dan HAM (Hak Asasi Manusia).
  • Dokumen jaminan: Sertifikat HM/HGB, PBB Tahun Terakhir, Izin mendirikan bangunan (IMB).
kur maybank
Foto: Maybank.co.id

Cara Mengajukan Pinjaman KUR Maybank 2024

  • Pastikan semua syarat pinjaman KUR di atas telah kamu lengkapi dan persiapkan.
  • Pelajari pula tabel angsuran KUR Maybank.
  • Lalu, datang ke kantor cabang Maybank terdekat dan sampaikan tujuan kamu.
  • Kemudian, isi formulir aplikasi permohonan KUR Maybank dan serahkan persyaratan dokumen yang ditetapkan.
  • Pihak bank akan melakukan proses verifikasi dokumen dan menganalisa kelayakan kredit kamu.
  • Bila pengajuan disetujui, maka kamu akan mendapatkan detail informasi, seperti jumlah pinjaman, tenor, dan angsuran bulanan.
  • Pengajuan KUR Maybank juga bisa kamu ajukan melalui online di situs resminya.

Nah, demikianlah ulasan mengenai Kredit Usaha Rakyat (KUR) Maybank yang perlu kamu ketahui sebelum mengajukan pinjaman dana.

Ada juga bank swasta lainnya yang juga menyalurkan kredit usaha ini yaitu Bank BCA, pastinya bisa menjadi alternatif pilihan bagi kamu. 

Baca juga sejumlah artikel yang mengulas rekomendasi apartemen dan rumah di sejumlah kota di Indonesia, hanya di blog SkorLife.

Bagi kamu yang berencana ingin berinvestasi pada instrumen properti, yuk cek dulu skor kreditnya di aplikasi SkorLife melalui smartphone.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments