Paramount Land Pasarkan Ruko di Gading Serpong. Kota Mandiri Ini Berkembang Pesat

Developer Paramount Land pasarkan ruko di Gading Serpong. Lokasinya berada di salah satu pengembangan komersial utama. 

Perusahaan pengembang ini resmi memperkenalkan area komersial terbaru The Hudson @ Manhattan District tahap 2 di Gading Serpong. 

Gading Serpong merupakan kota mandiri seluas 1.500 hektare yang berlokasi di Kabupaten Tangerang, Banten. 

Blog SkorLife akan membahas pengembangan kawasan komersial ini dengan mengutip dari situs berita online Kompas.com. 

Manhattan District menjadi salah satu fokus utama developer dalam membangun dan mengembangkan kawasan komersial di Gading Serpong. 

Area seluas 22 hektare ini terdiri dari sejumlah kawasan komersial yang mencakup Madison Grande, Hudson Studio Loft, Hampton Avenue, Open Concept Lifestyle Mall @ Hampton Square, hingga The Hudson tahap 1. 

“Kami mencatat progres penjualan produk Manhattan District, positif. Hingga bulan April 2024 sebanyak 95 persen telah terserap pasar,” ujar Presiden Direktur Paramount Land M Nawawi.

Tipe Hudson menawarkan dua tipe ruko yaitu tipe Arcade dan tipe Avenue. Salah satu tipe mempunyai akses untuk pejalan kaki yang semi terbuka. 

Perusahaan Pengembang Paramount Land Pasarkan Ruko di Gading Serpong

Paramount Land mengembangkan The Hudson @ Manhattan District tahap 2 ini tentunya didasarkan pada riset. 

Nawawi menyatakan perusahaan mencatat kalau ada 100 bisnis baru yang buka setiap bulan di kawasan Gading Serpong. 

Bahkan, ada 109 usaha yang melakukan soft opening atau grand opening di kawasan yang sama pada Maret 2024. 

Sebagai salah satu kota mandiri yang terbilang besar di Tangerang, Gading Serpong telah memiliki 120 ribu penghuni. 

Selain itu, Gading Serpong juga berdekatan dengan beberapa kota mandiri lainnya seperti Alam Sutera dan BSD City. 

Jumlah ini tentu menjadi target market yang besar bagi mereka yang ingin membuka bisnis di kawasan ini. 

Sebelumnya, Harvest City juga meluncurkan kawasan komersial yang baru. Ruko ini dipasarkan dengan harga hanya Rp690 jutaan.

Bagi kamu yang berencana ingin berbisnis atau memulai investasi properti, saatnya melirik kawasan yang memiliki potensi berkembang. 

Sebelum membeli ruko atau shophouse dengan cicilan ke bank, cek dulu skor kredit kamu melalui aplikasi SkorLife yang bisa diunduh via smartphone

Jangan pernah lewatkan update proyek terbaru dari developer, berita finansial, hingga gaya hidup, hanya di blog SkorLife

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments