Pantai Indah Kapuk 2 Berencana Private Placement. PMTHMETD Sebanyak 1,56 Miliar Saham untuk Pengembangan Usaha

Developer Pantai Indah Kapuk 2 berencana private placement untuk mendapatkan dana guna mengembangkan usaha. 

PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk berencana melakukan Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) alias private placement.

Emiten dengan kode PANI ini akan mengeluarkan 1,56 miliar lembar saham dengan nilai nominal Rp100 per saham. 

Jumlah ini sama dengan maksimal 10 persen dari jumlah seluruh modal disetor dan ditempatkan dalam Perseroan.

Blog SkorLife akan membahasnya kegiatan perseroan ini dengan mengutip dari laman berita online Kontan.co.id. 

Developer ini akan menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Perseroan (RUPSLB) pada 26 Juni 2024 untuk meminta persetujuan para pemegang saham.

Rencananya, private placement ini akan dilaksanakan dalam waktu dua tahun sejak RUPSLB untuk PMTHMETD. 

Harga private placement ini paling sedikit 90 persen dari rata-rata harga penutupan harga saham Pantai Indah Kapuk 2 dalam kurun waktu 25 hari bursa beruntun di pasar reguler. 

Tentunya, penentuan harga ini sebelum tanggal permohonan pencatatan saham baru hasil private placement dilaksanakan. 

Perusahaan Pengembang Pantai Indah Kapuk 2 Berencana Private Placement

Agung Sedayu Group merupakan developer yang membangun dan mengembangkan Pantai Indah Kapuk 2. 

Kota mandiri ini memiliki luas lebih dari 1.000 hektare dan berada di Kabupaten Tangerang, Banten. Kawasan ini terdiri dari residensia, komersial, dan wisata. 

PANI mengungkapkan PMTHMETD dilakukan untuk memperkuat struktur permodalan dan meningkatkan posisi keuangan. 

Biasanya, perusahaan melaksanakan private placement ini untuk memperoleh alternatif sumber pendanaan untuk kegiatan perseroan atau entitas anak usaha. 

Perlu diketahui kalau adanya penambahan saham baru ini tentu ada dampaknya bagi pemegang saham yang tidak berpartisipasi. 

Mereka akan mengalami dilusi kepemilikan saham secara proporsional yaitu sebanyak-banyaknya 10 persen. 

Sebelumnya, ada kabar dari emiten Gojek Tokopedia yang juga berencana melakukan private placement dalam waktu dekat. 

Bagi kamu yang ingin mengetahui dunia saham secara lebih dalam terutama terkait istilah dan teknisnya, cek blog SkorLife

Kamu berencana membeli motor sport dengan menggunakan cicilan ke lembaga pembiayaan, cek dulu skor kreditnya melalui aplikasi SkorLife pada smartphone

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments