Manfaat, Syarat, dan Tabel Angsuran PNM Mekaar

PT Permodalan Nasional Madani atau PNM adalah anak perusahaan dari Bank BRI. PNM memiliki program Bernama Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera atau biasa disingkat menjadi PNM Mekaar.

PNM Mekaar adalah layanan pinjaman modal bagi para perempuan prasejahtera pelaku usaha ultra mikro yang pertama kali diperkenalkan pada tahun 2016.


Apa Syarat PNM Mekaar?

warung-dan-ibu-ibu

Mengutip dari situs resmi PNM, berikut 5 aturan (kriteria) orang yang bisa mendapat pinjaman PNM Mekaar:

  • Perempuan pelaku usaha mikro dengan kondisi keluarga berpendapatan dibawah 800 ribu per bulan.
  • Siap mengikuti proses persiapan dan Pertemuan Kelompok Mingguan (PKM).
  • Satu kelompok terdiri dari 2 sampai 6 subkelompok, dimana setiap subkelompok beranggotakan 5-30 nasabah.
  • Setiap kelompok dan subkelompok dipimpin oleh seorang ketua.
  • Wajib ada pertemuan kelompok setiap minggu untuk membayar angsuran mingguan.

Pada intinya, PNM Mekaar merupakan layanan pinjaman modal untuk para pelaku usaha perempuan yang memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam berusaha, namun memiliki akses terbatas terhadap pembiayaan modal kerja.

Disinilah PNM Mekaar bisa membantu dengan memberikan pinjaman dana untuk modal usaha.


Pinjaman PNM Mekaar

PNM Mekaar menawarkan limit kredit minimal sebesar Rp 2 juta untuk pemula dengan tenor hingga 50 minggu. Limit maksimal pinjaman bisa di dapat mencapai Rp 15-25 juta rupiah.


Tabel Angsuran dan Simulasi Cicilan

Berikut adalah tabel angsuran pinjaman PNM Mekaar sesuai dengan plafon dan tenor yang berlaku.

PinjamanTenor (bulan)Cicilan per bulanTotal pembayaran
Rp5,000,00012Rp433,000Rp5,196,000
Rp5,000,00024Rp225,000Rp5,400,000
Rp5,000,00036Rp155,000Rp5,580,000
Rp5,000,00060Rp100,000Rp6,000,000
Rp20,000,00012Rp1,700,000Rp20,400,000
Rp20,000,00024Rp900,000Rp21,600,000
Rp20,000,00036Rp622,000Rp22,392,000
Rp20,000,00060Rp400,000Rp24,000,000

PNM Mekaar Plus

nasabah PNM Mekaar yang telah bergabung selama minimal 2 (dua) tahun dengan riwayat pembayaran yang baik dan disiplin akan dirujuk kepada program lanjutan yaitu PNM Mekaar Plus.

PNM Mekaar Plus merupakan program pembiayaan lanjutan tanpa jaminan yang diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada

PNM Mekaar Plus tanpa jaminan adalah salah satu program serupa dengan KUR dengan tujuan untuk meningkatnya status nasabah dan memberikan akses permodalan dengan plafon yang lebih tinggi.

Apabila nasabah tersebut memenuhi syarat untuk mendapatkan KUR dari perbankan, maka mereka selanjutnya akan menjadi nasabah bank. Namun apabila belum memenuhi syarat, maka PNM Mekaar Plus yang akan memfasilitasi.


PNM Mekaar Syariah

Sedikit berbeda dari PNM Mekaar dan PNM Mekaar Plus, Program Mekaar Syariah dilaksanakan sesuai syariat Islam. Mengutip dari situs resmi PNM, berikut adalah beberapa peraturan dalam PNM Mekaar Syariah:

  1. Pertemuan mingguan yang wajib dilakukan secara disiplin dan tepat waktu dengan mengucapkan doa, janji nasabah, janji account officer mekaar syariah, janji bersama.
  2. Nasabah Mekaar syariah adalah mereka yang telah mempunyai usaha, atau akan melakukan usaha, atau yang pernah usaha karena sudah mempunyai pengalaman usaha sebelumnya sesuai syariat islam
  3. Nasabah wajib memiliki usaha setelah diberikan pembiayaan.
  4. Dari penerima sedekah menjadi pemberi sedekah.

Limit dan Tenor Kredit di PNM Mekaar Plus

Jumlah pembiayaan PNM Mekaar:

  • Tahap 1: Rp7.000.000 – Rp9.000.000
  • Tahap 2: Rp10.000.000 – Rp12.000.000
  • Tahap 3: Rp13.000.000 – Rp15.000.000
  • Tahap 4: Rp16.000.000 – Rp25.000.000
  • Top Up dengan minimal 50% pembiayaan.
  • Penambahan plafon minimal Rp2 juta.

Baca juga: Awas Modus Joki Pinjol, Begini Cara Mengindarinya

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments