Skor Kredit Tidak Muncul? Bisa Jadi Begini Alasannya!

Apakah Anda memiliki rencana untuk membeli rumah atau mobil impian setelah bekerja keras? Jika jawabannya adalah iya, maka Anda perlu memperhatikan skor kredit Anda agar mulus jalan Anda untuk mencapai apa yang Anda inginkan.

Skor kredit yang bagus bisa menjadi tanda bahwa kemungkinan besar pengajuan cicilan Anda dapat diterima. Namun, kerap juga terjadi skor kredit tidak muncul.

Pertanyaannya, apa saja yang bisa menyebabkan hal itu terjadi? Dan apa yang akan terjadi jika skor kredit tidak muncul Ketika kita hendak mengajukan KPR ataupun pinjaman lainnya? Mari kita bahas lebih dalam di artikel ini.


Pengertian Skor Kredit

Sebelum masuk ke pembahasan yang lebih dalam, ada baiknya kita melihat apa sebenarnya skor kredit itu dan kenapa bisa skor kredit menjadi salah satu faktor terbesar yang bisa menentukan apakah pengajuan Anda akan diterima atau ditolak.

Skor kredit pada dasarnya adalah nilai dari kualitas komitmen Anda dalam hal finansial. Skor kredit dapat diukur dari tingkat kolektibilitas.

Sesuai dengan klasifikasi yang dibuat oleh pihak OJK, terdapat 5 status kol (atau collection). Kol-1 artinya skor kredit Anda adalah lancar, Kol-2 artinya status Anda adalah Dalam Pengawasan Khusus (DPK), Kol-3 artinya adalah Kredit Tidak Lancar, Kol-4 artinya Kredit Diragukan, dan yang terakhir adalah Kol-5 yaitu Kredit Macet.


Cara Mendapatkan Skor Kredit

Lantas, bagaimanakah cara untuk mendapatkan skor kredit tersebut? Tujuannya yaitu agar Anda bisa terlebih dahulu memperbaiki skor kredit sebelum mengajukan cicilan.

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memiliki sistem khusus dimana setiap debitur dapat melihat kondisi kredit mereka. Sistem ini disebut IDEB dan laporannya disebut dengan SLIK atau yang lebih dulu kita kenal sebagai BI Checking.

Cara untuk mendapatkan laporan skor kredit pun terbilang mudah. Anda bisa mengajukan langsung ke OJK baik secara offline maupun online. Untuk prosesnya memang memerlukan waktu. Namun ada opsi yang lebih mudah untuk mengetahui catatan kredit Anda. Skorlife siap membantu Anda untuk mendapatkan catatan riwayat kredit dengan proses yang tentunya lebih mudah dan cepat.


Alasan Skor Kredit Tidak Ditemukan

Sekarang Anda telah memahami pengertian dari skor kredit dan juga cara bagaimana untuk mendapatkan hasil laporan SLIK oleh OJK. Maka yang perlu Anda lakukan selanjutnya adalah melihat isi laporan SLIK tersebut.

Apabila Anda memiliki kartu kredit dan sudah pernah memiliki cicilan sebelumnya, baik yang masih berjalan ataupun sudah lunas dalam kurun beberapa tahun, pasti data Anda muncul dan Anda bisa langsung melihat hasil akhir skor kredit Anda.

Lalu, bagaimana dengan mereka yang skor kreditnya tidak muncul? Terdapat beberapa penyebab skor kredit tidak muncul dan akan kita bahas satu per satu.

  • Anda tidak pernah memiliki pinjaman ataupun kartu kredit
    Alasan pertama mengapa skor kredit tidak muncul karena bisa jadi Anda tidak pernah memiliki pinjaman cicilan maupun kartu kredit. Jika Anda hanya memiliki kartu debit, maka skor kredit Anda tidak akan muncul. Karena pada dasarnya laporan SLIK OJK adalah untuk melihat komitmen finansial Anda dalam membayar kewajiban berupa tunggakan setiap bulannya.
  • Pihak kreditur tidak melaporkan ke OJK Hal kedua yang dapat menyebabkan pada laporan SLIK OJK data Anda berstatus Data Tidak Ditemukan adalah karena pihak bank atau kreditur lain tidak melaporkan ke OJK.
    Laporan SLIK adalah laporan yang perlu untuk diupdate oleh pihak kreditur sebagai upaya untuk memberikan data terbaru terkait pinjaman pada debitur maupun kreditur lainnya.
    Hal ini bisa jadi karena terlewat oleh pihak kreditur, sehingga Ada baiknya Anda bisa mengingatkan tim kreditur untuk memperbaharui data SLIK Anda.
  • Informasi sudah terlalu lama (melebihi data rekam di SLIK OJK)
    Apakah Anda ingat kapan terakhir memiliki catatan pinjaman? Apabila sudah melebihi 2 tahun yang lalu, data bisa jadi sudah dihapuskan pada SLIK. Karena untuk saat ini, laporan SLIK memuat laporan hingga 2 tahun ke belakang.
  • Terdapat kekeliruan penginputan data oleh kreditur pada SLIK OJK
    Kemudian kembali lagi ke pihak kreditur, bisa jadi pihak kreditur melakukan kesalahan dalam memproses penginputan pada laporan Anda. Human error bisa terjadi, namun Anda juga bisa melakukan double check untuk menghindari kesalahan.
    Data apa saja yang bisa salah? Bisa jadi data pinjaman Anda dimasukan ke debitur lain yang memiliki nama sama karena petugas lalai untuk mengecek lebih dalam data Anda. Hal ini dapat membuat skor kredit Anda tidak muncul pada laporan SLIK OJK.

Penting untuk diketahui bahwa skor kredit amatlah penting bagi pihak kreditur untuk menilai kelayakan dan komitmen debitur terkait proses pengajuan KPR maupun pinjaman lainnya. Untuk debitur dengan kondisi skor kredit tidak muncul, biasanya pihak kreditur akan memiliki kebijakan internal guna untuk mengurasi potensi resiko yaitu pembatasan limit.

Apabila hal ini terjadi kepada Anda, ada baiknya Anda membuat pengajuan atau proses lebih lanjut dengan bank atau pihak kreditur lain yang telah mengenal Anda lama, atau bisa juga melalui referal. Hal ini karena pihak kreditur akan bisa menilai kelayakan dan komitmen Anda dari faktor lain. Contohnya dari saldo, karakter Anda, prospek pekerjaan/bisnis Anda.

Hal ini diharapkan dapat membuat pengajuan Anda diterima tanpa harus menerima limit yang lebih kecil daripada yang sebenarnya bisa Anda dapatkan. Dengan begini, maka impian Anda untuk memiliki rumah dan mobil idaman Anda akan segera terwujud!

Skorlife

Skorlife helps Indonesians build their financial reputation and understand how to get there. We believe all Indonesians deserve to know their credit history. Therefore, we pioneered free Credit Score and Credit Reports for Indonesian consumers to access easily and instantly.

guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments